Prediksi Bola Kroasia Vs denmark 2 Juli 2018

Prediksi Bola Piala Dunia 2018 – Pada prediksi bola hari ini  Salah satunya adalah pertandingan antara Kroasia Vs Denmark pada hari Senin, 2 Juli 2018 pukul 01.00 WIB, di Nizhny Novgorod Stadium.

Kini Piala Dunia 2018 sudah memasuki babak 16 besar sehingga semua tim nasional tentu akan memberikan permainan terbaik mereka, tak terkecuali Kroasia dan Denmark. Pertandingan kali ini dapat dipastikan akan berlangsung sangat seru dan menegangkan. Sebab jika dilihat dari strategi atau taktik yang dipakai baik Kroasia maupun Denmark terbilang cukup mirip, yaitu permainan terbuka. Artinya kedua tim akan silih berganti dalam menyerang maupun bertahan.

Lolos ke babak 16 besar memuaskan sebagai juara grup, Kroasia tentu memiliki kepercayaan diri untuk menghadapi lawan di pertandingan berikutnya yaitu saat menjamu Denmark mendatang. Selain itu, 4 kemenangan beruntun pada laga terakhir termasuk saat mengalahkan Argentina dengan skor telak 0 – 3 tentu membuat skuad asuhan Zlatko Dalic berambisi untuk membantai lawan tangguh lainnya.

Kroasia sendiri merupakan tim dengan angka kebobolan paling sedikit untuk sementara sejak perhelatan Piala Dunia 2018 dimulai. Hal ini tidak terlepas dari sang maestro, Luka Modric, yang terbukti bermain sangat apik dan solid di lini tengah Kroasia baik dalam penyerangan maupun bertahan. Bahkan sebagian besar penyerangan yang dilakukan Kroasia dimulai dari kaki Modric.

Di sisi lain, Denmark juga berhasil lolos ke babak 16 besar sebagai runner up mengikuti pemuncak klasemen Perancis di grup C. Denmark mengikuti Piala Dunia 2018 dengan kekuatan baru, Eriksen dan kawan-kawan menampilkan performa yang tidak dapat dipandang sebelah mata. Konsistensi permainan Denmark bahkan mampu menahan imbang Perancis 0 – 0 pada babak fase grup beberapa waktu lalu.

Melawan tim Kroasia yang apik mungkin cukup berat bagi skuad asuhan Age Hareide. Pasalnya taktik serangan yang terbilang monoton mungkin akan mudah dibaca tim lawan sehingga perlu adanya sedikit perubahan, terutama dalam hal menyerang.

Berikut ini adalah beberapa data head to head dan 5 hasil akhir pertandingan kedua tim :

Head to Head Kroasia Vs Denmark :

Kroasia 3 – 0 Denmark (16 Juni 1996)

Kroasia 1 – 1 Denmark (29 Maret 1997)

Denmark 3 – 1 Kroasia (10 September 1997)

Kroasia 0 – 1 Denmark (10 Februari 1999)

Denmark 1 – 2 Kroasia (05 Juni 2004)

5 Pertandingan Terakhir Kroasia :

Brazil 2 – 0 Kroasia (03 Juni 2018)

Kroasia 2 – 1 Seneal (08 Juni 2108)

Koroasia 2 – 0 Nigeria (17 Juni 2018)

Argentina 0 – 3 Kroasia (22 Juni 2018)

Kroasia 2 – 1 Islandia (26 Juni 2018)

5 pertandingan terakhir Denmark :

Swedia 0 – 0 Denmark (03 Juni 2018)

Denmark 2 – 0 Meksiko (10 Juni 2018)

Peru 0 – 1 Denmark (16 Juni 2018)

Denmark 1 – 1 Australia (21 Juni 2018)

Perancis 0 – 0 Denmark (26 Juni 2018)

Dengan demikian Prediksi Bola Kroasia Vs Denmark 2 Juni 2018 adalah : skor akhir 2 – 0.

Author

hanoman