Prediksi Bola AC Milan Vs Barcelona 5 Agustus 2018

Prediksi Bola Liga Internasional – Pada prediksi bola hari ini AC Milan akan kembali berhadapan dengan Barcelona untuk kesekian kalinya. Kali ini, mereka akan bertemu dalam laga pemanasan dalam menyambut musim kompetisi 2018 – 2019 dalam turnamen International Champions Cup 2018. Laga ini akan dilangsungkan pada 5 Agustus 2018 di Levis Stadium, Amerika. Biasanya, Milan akan berhadapan dengan Barcelona di laga – laga Liga Champions dan semua partai tersebut selalu berlangsung panas dan seru dan kali ini, kondisi serupa diprediksi akan kembali tersaji dalam pertandingan AC Milan kontra Barcelona ini, kendati kedua tim tidak tampil dengan kekuatan penuh dan hanya membawa skuad yang didominasi oleh pemain pelapis. Lalu, siapakah yang akan tampil sebagai pemenang dalam laga kali ini ? Apakah Barcelona kembali menunjukan dominasi mereka atas AC Milan, atau justru Milan yang mampu menundukan Barcelona ? Mari kita simak bahasan berikut ini mengenai prediksi atas pertandingan kali ini :

Pertandingan Sebelumnya

AC Milan

Pada pertandingan sebelumnya, AC Milan telah menghadapi wakil dari Inggris, Totenham Spurs. Dalam laga tersebut, AC Milan menderita kekalahan dengan skor tipis 1 – 0 atas gol yang dicetak Georges Kevin NKoudou pada awal babak kedua. Sepanjang pertandingan melawan Spurs, AC Milan memiliki catatan 16 tembakan, dimana 5 diantaranya tepat sasaran. Selama pertandingan, AC Milan memegang 44% penguasaan bola dan melakukan 441 operan dengan rasio akurasi sebesar 82%. Berbanding jauh dengan Spurs yang hanya mampu menembak bola 5 kali dengan 3 tembakan akurat kendati memegang 56% penguasaan bola, melakukan 559 operan dengan akurasi sebesar 78%.

Barcelona

Sama seperti AC Milan, Barcelona juga menderita kekalahan di laga sebelumnya yaitu ketika menghadapi AS Roma. 4 gol yang berhasil disarangkan Roma ke gawang Barcelona hanya mampu dibalas 2 gol lewat Rafinha dan Malcolm. Sepanjang laga, Barcelona mampu melakukan 21 kali tembakan dimana 7 diantaranya tepat ke arah gawang. Dari segi penguasan bola, Barcelona unggul jauh atas Roma dengan angka 70%, mereka juga melakukan 706 operan dengan rasio akuarasi sebesar 91%. Berbanding dengan catatan AS Roma yang hanya mampu melepas 13 tembakan dengan 6 tembakan tepat sasaran, 30% penguasaan bola, 297 operan dengan akurasi sebesar 77%. Tentunya catatan ini menjadi indikasi bahwa permainan Barcelona kurang efektif, penyelesainan yang kurang baik serta rapuhnya pertahanan mereka kala diisi oleh pemain pelapis dan pemain muda.

Pemain Kunci

Malcolm adalah pemain yang baru didatangkan Barcelona dan negosiasinya disetujui sesaat sebelum Malcolm terbang ke Roma sebab memang sejak awal dirinya menjadi incaran AS Roma. Ajang International Champions Cup ini menjadi kesempatan emas bagi Malcolm untuk menunjukan kelasnya sebagai pemain yang patut diperhitungkan Barcelona dalam menjalani musim kompetisi 2018 – 2019 mendatang. Malcolm dibekali kemampuan olah bola yang baik, operan akurat serta tendangan keras yang terarah dengan baik. Tentunya dirinya akan menjadi momok di lini pertahanan Milan yang akan dihadapi oleh Barcelona, apalagi Malcolm berhasil mencetak gol ke gawang Roma, tim yang awalnya ingin mendatangkannya pada laga debutnya di Barcelona. Tentunya hal ini akan semakin menaikan kepercayaan diri Malcolm.

Prediksi Pertandingan

Seperti biasanya, pertandingan antara AC Milan berhadapan dengan Barcelona akan berjalan sangat menarik. Kedua tim akan saling menyerang dan saling menghadirkan ancaman ke pertahanan lawan. Barcelona akan menerapkan permainan penguasaan bola dan operan pendek seperti biasanya, namun mereka akan kesulitan untuk menembus pertahanan Milan. Sebaliknya, Milan akan bermain lebih berhati – hati untuk menjaga pertahanan mereka dari gempuran para pemain Barca dan sesekali melakukan serangan balik cepat. Kendati laga ini cukup berimbang, AC Milan lebih diunggulkan.

Prediksi Skor

AC Milan 2 – 2 Barcelona

Author

hanoman